By DTF 15.02
Jakarta - Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Dwi Prayitno menggelar patroli skala besar se-Jabodetabek untuk pengamanan Pilpres. Setiap markas Polres di bawah Polda Metro Jaya pun langsung mengeluarkan sejumlah kendaraan mereka dan berpatroli di sudut-sudut ibu kota.Dari TMC Polda Metro Jaya, Rabu (9/7/2014), beberapa foto patroli disiarkan melalui Twitter. Tampak sejumlah kendaraan patroli baik dari Satlantas maupun mobil patroli penyidik keluar kandang.Tak hanya mobil, anggota Polda Metro Jaya juga melakukan patroli menggunakan roda dua untuk menyasar lokasi-lokasi sempit yang tidak bisa dilalui mobil. Patroli ini akan melibatkan Brimob, Sabhara, Satlantas dan K-9.Irjen Pol Dwi dalam apel di halaman Mapolda Metro Jaya, Selasa (7/7) malam, menyatakan patroli besar-besaran ini dilakukan untuk pengamanan pilpres. Dwi juga memerintahkan bawahannya untuk mengumpulkan informasi dari warga terkait ancaman gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat saat pencoblosan."Anda berjalan, berbicara, berkomunikasi dengan baik dengan masyarakat. Cari informasi sebanyak-banyaknya," kata Dwi.
Related Posts:
Tuding Sana, Tuding Sini, Kalkulator pun Dituding (Sengketa Pilpres 2014)Pernyataan Prabowo yang menyatakan siap kalah di Pilpres 2014 ini, rupanya berarti siap menyalahkan siapa pun yang mereka anggap sebagai penyebab kekalahan mereka itu. Setelah KPU, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), media sosia… Read More
Hanura Setuju Menteri Jokowi Harus Lepas dari ParpolJakarta - Jokowi ingin menteri kabinetnya nanti melepaskan diri dari jabatan di parpol. Partai Hanura menyambut ide Jokowi ini dengan apresiasi."Menurut saya itu ide yang baik dan merupakan terobosan politik baru yang … Read More
Terkait Hasil Pilpres, Prabowo-Hatta Akan Tempuh Jalur HukumJakarta - Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menetapkan pasangan capres-cawapres nomor urut 2, Joko Widodo-Jusuf Kalla sebagai pemenang Pilpres 2014. Namun, pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa menilai pelaksanaan Pilpr… Read More
Pemerintah AS dan Kanada Ucapkan Selamat untuk JokowiAmerika Serikat, - Joko Widodo ditetapkan KPU menjadi presiden terpilih lewat Pilpres 2014. Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (AS) John Kerry memberi ucapan selamat kepada Jokowi. Dilansir AFP, Rabu (23/7/2014), K… Read More
Ditanya Proses Sidang MK, Jokowi: Kita Ngurusin WadukJakarta - Suasana sidang sengketa hasil Pilpres 2014 di Mahkamah Konstitusi (MK) pada Jumat (8/8) kemarin diwarnai gelak tawa. Saksi-saksi yang dihadirkan kubu Prabowo-Hatta sebagian demam panggung dan mengundang tawa… Read More
0 komentar:
Posting Komentar